KBerita.com, Jakarta – Kader PPP Jakarta, Bobby Khana tidak terima Bahlil lahadalia menjadikan partai berlambang Ka’bah sebagai bahan tertawaan di Istana. Saat itu Bahlil menyebut meroasting Sandiaga Uno karena perolehan suara PPP tak sampai 4%.
“Bahlil menjadikan penderitaan PPP yang tak lolos ke parlemen sebagai bahan tertawaan. Ini keterlaluan. Saat ini kami sedang berkabung dan masih berusaha agar bisa lolos ke DPR RI,” kata Bobby.
Ia meminta pihak mempunyai sikap tenggang rasa dalam politik. Semua orang harus bisa saling menghargai dan menghormati. Dan Bobby meminta tidak ada lagi orang, apalagi ia merupakan tokoh publik yang digaji dari pajak rakyat menertawakan pihak lain.
Bahlil merupakan seorang sosok yang tak pantas dicontoh. Ia tak pantas menjadi tokoh publik,” tegas Bobby.(*)