Kberita.com, Jakarta – Istri pertama Habib Rizieq Shihab, Syarifah Fadhlun Yahya meninggal pada 16 Desember 2023.
Setelah menduda selama tiga bulan, kini Habib Rizieq mempunyai istri baru. Namanya, Syarifah Mona Hasinah Alaydrus.
Pernikahan Habib Rizieq dengan Syarifah Mona hanya dihadiri oleh keluarga dan berlangsung sederhana. “Alhamdulillah sudah sah menikah dengan Mona Hasinah Alaydrus,” kata Aziz Yanuar, pengacara Habib Rizieq.
Mona Hasinah rupanya masih keponakan Syarifah Fadlun Yahya, istri Habib Rizieq. “Keponakan langsung almarhumah Ummi Fadlun,” ujar Aziz.
Seperti istri pertamanya, istri kedua Habib Rizieq bukan orang sembarangan. Sebagaimana diketahui, Almarhumah Syarifah Fadlun Yahya adalah cicit Habib Utsman bin Yahya yang merupakan Mufti Betawi terkenal. Makam Habib Utsman yang terletak Masjid Al-Abidin, Pondok Bambu, Jakarta Timur sering diziarahi umat.
Dalam foto yang beredar, tampak pernikahan Habib Rizieq berlangsung dengan penuh bahagia.